*********** “ Bidang TI Pol Polda Jawa Barat Mengucapkan Selamat menunaikan Ibadah Ramadhan dan Idul Fitri 1437H” ***********

PROGRAM PRIORITAS.


  1. Pengungkapan dan penyelesaian kasus-kasus menonjol.
  2. Meningkatkan pemberantasan kejahatan dan penyakit masyarakat.
  3. Penguatan kemampuan Densus 88 AT.
  4. Pembenahan kinerja reserse.
  5. Implementasi struktur organisasi Polri yang baru.
  6. Membangun kerja sama melalui sinergi Polisional yang proaktif dalam rangka penegakkan hukum dan HAM.
  7. Mempercepat perubahan budaya Polri dengan memacu perubahan mind set dan culture set Polri.
  8. Menggelar SPK diberbagai sentra kegiatan publik.
  9. Layanan pengadaan system elektronik (LPSE).
  10. Membangun dan mengembangkan system informasi terpadu serta persiapan pengamanan Pemilu 2014.
VISI : Terwujudnya Sistem Informasi dan Komunikasi Yang Profesional, bermoral, Modern, serta bermanfaat dalam mendukung Visi Polda Jawa Barat MISI : Meningkatkan pelayanan/pengembangan informasi dan multimedia bidang operasional dan pembinaan kepada satker/satwil di Jajaran Polda Jawa Barat

Teknologi Informatika

Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), atau dalam bahasa Inggris dikenal dengan istilah Information and Communication Technologies (ICT), adalah payung besar terminologi yang mencakup seluruh peralatan teknis untuk memproses dan menyampaikan informasi. TIK mencakup dua aspek yaitu teknologi informasi dan teknologi komunikasi. Teknologi informasi meliputi segala hal yang berkaitan dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan informasi. Sedangkan teknologi komunikasi adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan penggunaan alat bantu untuk memproses dan mentransfer data dari perangkat yang satu ke lainnya. Oleh karena itu, teknologi informasi dan teknologi komunikasi adalah dua buah konsep yang tidak terpisahkan. Jadi Teknologi Informasi dan Komunikasi mengandung pengertian luas yaitu segala kegiatan yang terkait dengan pemrosesan, manipulasi, pengelolaan, pemindahan informasi antar media. Istilah TIK muncul setelah adanya perpaduan antara teknologi komputer (baik perangkat keras maupun perangkat lunak) dengan teknologi komunikasi pada pertengahan abad 20. Perpaduan kedua teknologi tersebut berkembang pesat melampaui bidang teknologi lainnya. Hingga awal abad ke-21 TIK masih terus mengalami berbagai perubahan dan belum terlihat titik jenuhnya.


Sumber : Wikipedia

Arsip Blog